Kumpulan puisi cinta: PETUALANG CINTA YANG SUNYI

Minggu, 07 Agustus 2011

PETUALANG CINTA YANG SUNYI

KU LANGKAH KAN KAKI DALAM AYUNAN YANG TERTATIH
MENYIBAK WAKTU MENITI HARI
MENDENDANGKAN BAIT-BAIT SEPI
DAN MERANGKAINYA DI LEMBARAN HATI

SUNYI BISU NYANYIAN SANG WAKTU
TERDIAM KATA DI SANGKAR RINDU
LETIH LELAH MENGHUJANI KALBU
TERSANDAR LEMAH DI TIANG RAPUH

TERKOYAK LANGKAH DI RANJAU DUKA
SAKITNYA MENGHUJAM KE DALAM JIWA
KOYAK TIRAI DI HEMPAS SUNYI
DALAM GELISAH YANG TAK MENEPI

TAJAM KERIKIL MELUKAI KAKI
MENAPAK JEJAK DI JALAN SEPI
SAKIT DAN PEDIH MENGHUJANI
TERSAYAT RINDU DI RONGGA HATI













0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda


widgets